Friday, 25 December 2015

Telkomsel Hadirkan Gamer Cantik Indonesia Pada Iklanya

Jakarta - Bermain game online identik dengan kegiatan yang sering dilakukan oleh para pria. Bahkan tak jarang ada yang menjadikannya sebagai suatu profesi yang cukup menjanjikan. Tetapi sebenarnya, profesi gamer tersebut tak hanya milik pria saja, ada juga segelintir wanita yang menekuninya, salah satunya adalah Monica Carolina.

Wanita 24 tahun asal Jakarta ini berprofesi sebagai gamer wanita profesional sejak 2008. Bermain game dengan genre first-person shooter (FPS) adalah hobinya sejak kecil. Saat duduk di bangku SMA, dia mulai rajin mengikuti berbagai turnamen game dan berhasil meraih juara dua dalam game Call of Duty 4.

Hal itu membuatnya 'ketagihan' untuk berkompetisi melawan para gamers lainnya yang mayoritas adalah pria. Selama lima tahun berturut-turut mengikuti kompetisi, Wanita yang lebih dikenal dengan nama Nixia ini beserta empat orang timnya yang tergabung dalam NXA Ladies yang semuanya wanita berhasil memenangkan berbagai kejuaraan
Dari sekian banyak nya aktivitas gaming yang dilakukan Nixia, terinspirasi dari world professional gamer Fatal1ty,yang   menjadikan dia menjadi gamer profesional. Selain sebagai Gamer, Nixia juga seorang reviewer dan journalis di beberapa media dan forum gaming. Pengalaman Nixia di dunia gaming cukup banyak mulai dari menjuarai beberapa kejuaran game, bekerja di perusahan yang bergerak di bidang gaming, hingga mengadakan event-event gaming
Dan baru-baru ini dia di dapuk sebagai bintang iklan telkomsel sangkin hebat nya  dalam dunia gamer sampai banyak yang bersedia mensponsori nya diantara nya adalah: MSI, Nvidia dan Corsair  yang telah memberikan dana berupa, laptop, dan gaming gear seperti mouse, keyboard, dan headset secara berkala kepada Nixiagamer.

BACA JUGA : PECATUR CANTIK INDONESIA
Nixia telah mengikuti banyak kejuaraan di tingkat nasional maupun internasional. Dari kejuaraan-kejuaraan itu, ia telah meraih banyak  prestasi yang sangat luar biasa inilah prestasi yang pernah Nixia raih dari kurun waktu  2009-2014
2009 – 1st place Guitar Hero Tournament at Hotgame FKI 2009
2009 – 1st place Guitar Hero Exhibition at iBox JCC
2009 – 2nd place Guitar Hero Tournament at WCG 2009
2009 – 2nd place Guitar Hero Tournament at IGT 2009
2009 – 2nd place Runes of Magic Online Photo Competition
2010 – 1st place Guitar Hero Tournament at Encore IGT Exhibition
2010 – 1st place Guitar Hero Tournament at Hotgame FKI 2010
2011 – 5th place Point Blank Ladies Tournament at Dnet Bogor
2011 – Best Player VS Fatal1ty (World Champion Gamer) play Quake at Level One
2012 – 1st Place Call of Duty 4 Hotgame Tournament, Indonesia Games Festival 2012 at JCC
2012 – The Winner of Tonix Computer Customer Show Off
2012 – 4th Place Battlefield 3 GamersPlatoon Asia-Europe Tournament
2012 – 1st Place Counter Strike Online Ladies Tournament @Megaxus Olimpiade 2012
2012 – 1st Place S4League Tournament at S4 League Lyto Press Conference
2012 – 3rd Place A.V.A Tournament at KotakGame 4th Anniversary
2013 – 4th place Call of Duty 4 Nvidia Seminar & Gaming Competition
2013 – 1st Winner Counter Strike : GO – MSI Gaming Night – Taipei, Taiwan
2013 – 3rd Winner Counter strike Online – Megaxus Olympiade 2013
2014 – 1st Winner Titanfall 3on3 MYT Tournament – Phoenix Soft opening, Jakarta
2014 – 2nd Winner Titanfall 3on3 Pilot hunter Competition- Grand Opening Phoenix, Jakarta
2014 – 4th Winner CS:GO Indonesia Game Show 2014 – JCC, Jakarta
2014 – 1st Winner 1vs1 CS:Go Asus Challenge Session 4.
2014 – 4th Winner CS:GO Indonesia Game Show 2014 – JCC, Jakarta
Pada 2011, ia mendirikan situs bernama NixiaGamer.com yang berisi tentang review peralatan yang digunakannya untuk bermain game dan pengalamannya mengikuti turnamen-turnamen game. Setelah 1 tahun menjalani website tersebut, mulai banyak brand peralatan game yang memberikannya dia sponsor.
berupa peralatan gaming seperti laptop, keyboard, dan headset yang nilainya di atas USD 2 ribu(Rp 27 juta) untuk satu orang. Setiap tiga bulan sekali kita juga mendapat gaji, kisarannya USD 10 ribu (Rp 137 juta)
Menurut Nixia, tantangan terbesarnya menjadi gamer wanita adalah ia harus bisa mengejarskill para gamer pria agar performanya sebanding. Terlebih lagi mengingat persentase gamer wanita di Indonesia hanya 10% dibandingkan pria ,
Nixia juga berlatih game hampir delapan jam sehari akhir cerita saya akan memberikan kesimpulan apabila kita berlatih secara konsisten setiap hari tanpa mengenal lelah bukan hanya di dunia gamer tapi hobby yang lain pasti suatu saat kita akan memperoleh hasil yang terbaik   
Location: Indonesia

0 comments:

Post a Comment

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.comnya.com tipscantiknya.com